Kentrung sebuah seni pertunjukan lisan sukses digelar di Dewan Kesenian Sidoarjo. Kesenian yang jarang kita temui saat ini. Sabtu, tanggal 30 Desember 2023, pukul 19.00 WIB di panggung Dardanella menjadi saksi bisu sebuah kesenian yang dianggap hampir punah ini. Memberi warna yang berbeda malam itu. Seakan Dekesda berbicara, bahwa kami akan terus komitmen untuk nguri-uri seni tradisi. Ki Subiantoro, salah satu tokoh kentrung di Sidoarjo melakonkan “Citra Babad Janggan Smaranta” berkisah tentang Syech Subakir numbal tanah Jawa, mlebune Islam ing tanah Nusantara Jawa. “Bisa dibilang ini adalah penyebaran agama Islam di tanah jawa yang tetap menghormati kearifan lokal,” kata Ki Subiantoro. Salah satu bentuk syiar agama Islam lewat bertutur atau bercerita dengan tetabuhan kendang dan rebana. Jika kita simak dengan seksama apa yang dilakonkan kentrung Ki Subiantoro, begitu arifnya Syech Subakir datang ke tanah Jawa tanpa membuat kerusakan pada tatanan tanah Jawa. Syech Subaki...